
KPU Tomohon Peringati Momentum Hari Lahir Pancasila Senin 2 Juni 2025
Tomohon, kota-tomohon.kpu.go.id – Memperingati momentum penting dalam sejarah bangsa Indonesia: Hari Lahir Pancasila, KPU Tomohon menggelar upacara bendera di halaman Kantor KPU Tomohon, Senin (2/6).
Cuaca hujan gerimis dan intensitas hujan semakin meningkat namun suasana upacara yang dimulai pukul 07.00 WITA tetap berjalan dengan lancar dan khidmat diikuti oleh seluruh Pegawai ASN dan Non ASN di lingkungan KPU Tomohon dengan berseragam Batik KORPRI. Turut hadir dalam upacara tersebut Ketua, Anggota Deisy T. Soputan dan Youne Y. P. Simangunsong, serta Sekretaris KPU Tomohon Anita Sofya Tampi.
Bertindak selaku inspektur upacara, Ketua KPU Tomohon, Albertien. G. V. Pijoh membacakan sambutan Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia, yang mengajak untuk merenungkan kembali bahwa Pancasila adalah rumah besar bagi keberagaman Indonesia.
Mengusung tema “Memperkokoh Ideologi Pancasila Menuju Indonesia Raya”, peringatan Harlah Pancasila tahun ini menjadi momentum yang sangat penting dalam Sejarah Bangsa Indonesia.
Dalam sambutan yang dibacakan, Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia mengajak seluruh elemen bangsa untuk terus bergotong-royong, menjaga persatuan, menghargai perbedaan dan menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek kehidupan.